User Perumahan A99 Ungkap Dugaan Take Over Sepihak Unitnya

KENDARIKINI.COM – Salah seorang warga insial M menjadi Korban lelang sepihak oleh managemen perumahan BTN A99 Corp Land, Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari.

Peristiwa ini bermula saat M belum sempat melakukan pembayaran kepada managemen perumahan BTN A99 Corp Land karna belum memiliki uang.

Tepat pada Jumat (24/1/2025) silam, M kembali dikonfirmasi oleh pihak perumahan BTN A99 Corp Land untuk segera melakukan pembayaran.

M mengaku, saat dikonfirmasi oleh pihak perumahan bahwa akan dilakukan lelang apabila M tidak segera melakukan pembayaran.

“Ada chat masuk lagi, saya sampaikan sekali lagi kalau ibu tidak respon, rumah akan dilelang oleh kantor,” katanya, Kamis (27/2/2025).

Ironisnya, proses take over BTN ini dilakukan secara sepihak tanpa adanya persetujuan dari penghuni sebelumnya, yakni M.

Buruknya lagi, uang yang digelontorkan untuk pembayaran BTN dinyatakan hangus oleh pihak BTN akibat tidak membayar tunggakan selama 2 bulan.

“Tiba-tiba pada tanggal 15 Februari ada chat dari marketing, Assalamualaikum saya mau infokan kita rumahnya kita sudah di take over tapi hangus semua dananya kita karna menunggak 2 bulan,” ujarnya.

Lanjut, kata dia, alasan dibalik take over secara sepihak ini dikarenakan M memiliki pengalaman buruk di Bank.

“Katanya ibu tidak lagi diperlukan tanda tangannya, alasannya menunggak 2 bulan nama saya rusak,” imbuhnya.

Anehnya, saat M mengonfirmasi pihak Bank bahwa proses take over ini belum diketahui oleh pihak Bank.

M menambahkan bahwa peristiwa yang dialaminya persis dengan yang dialami oleh warga lainnya.

Mendengar hal ini, Ketua Lembaga Aliansi Pemuda dan Pelajar Sulawesi Tenggara (AP2 Sultra), Fardin Nage menuturkan, pihaknya sangat prihatin dan geram.

Bahkan, Fardin menyebut, hal ini bisa ditafsirkan sebagai kasus penipuan. Sehingga AP2 Sultra dipastikan turun mengawal perjuangan M.

“Hari senin kedepan kami akan membangun gerakan sekaligus melayangkan pelaporan di Polresta Kendari,” pungkasnya.

Terkait hal tersebut media ini mengkonfirmasi ke pihak perumahan BTN A99 melalui salah satu Penanggung Jawab, Agung, namun pesan WhatsApp, SMS dan panggilan telepon belum mendapatkan tanggapan.**

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *