Kapolres Bombana Tegaskan Tak Ada Oknum yang Terlibat dalam Perkara Penyelundupan BBM Subsidi ke PT PLM
Bombana – Sebelumnya diisukan oknum anggota Polres Bombana diduga terlibat bisnis penyelundupan BBM Subsidi jenis Solar ke PT. PLM.
Sebelumnya juga terkait penanganan perkara tersebut telah ditangani oleh Subdit Indagsi Ditreskrimsus Polda Sultra.
Kompol Rico Fernanda sebelumnya ada informasi pemberitaan sebelumnya bahwa diduga ada oknum polisi dari Polres Bombana yang terlibat membackup penyuplaian solar di PT PLM.
“Yang pasti dalam kasus ini dan sesuai hasil interogasi kami terhadap pelaku tidak ada oknum polisi yang terlibat”, kata Kompol Rico Fernanda kepada media ini, Senin, 7 Agustus 2023.
Selain itu Kapolres Bombana AKBP Roni Syahendra menegaskan bahwa pihaknya telah mengkroscek ke anggota yang diisukan terlibat.
“Kami sudah kroscek dan tidak ada seperti yang diisukan, jika memang ada seperti yang dituduhkan kami bakal tindak tegas,” tegasnya saat dihubungi via telepon, Sabtu 12 Agustus 2023.
Ia juga mengungkapkan bahwa saat ini perkara tersebut telah ditangani di Polda Sultra.
“Sekarang kan sementara ditangani di Polda Sultra, dan melalui pemeriksaan Subdit Indagsi terhadap tersangka tidak benar ada oknum anggota Polres Bombana yang terlibat,” ungkapnya.
Terakhir pihaknya kembali menegaskan bahwa jika ada oknum anggota Polres Bombana yang terlibat, pihaknya akan mengambil tindakan tegas.
“Untuk kasus sudah di tangani krimsus polda, sudah di jelaskan langsung oleh penyidik Krimsus Polda bahwa tidak ada indikasi keterlibatan oknum anggota polres, kalau ada kita pastikan akan tindak sesuai prosedur,” tutupnya.*